Sabtu, 16 Juni 2012
Perbedaan Flu dan Pilek
MEMASUKI musim penghujan, tak sedikit dari orang di sekitar kita yang mulai terjangkit pilek dan flu. Kedua penyakit itu sebenarnya sama-sama merupakan infeksi pernapasan dan menunjukkan gejala serupa. Tapi, apakah Anda tahu perbedaannya?
a. Pilek
Gejala pilek dapat disebabkan oleh lebih dari 200 virus yang berbeda. Inilah mengapa kita tidak dapat kebal terhadap flu biasa karena kekebalan terhadap satu jenis virus tentu tidak akan melindungi Anda terhadap 199 lainnya!
Diperkirakan, anak-anak bisa mengalami antara 4-8 kali pilek setiap tahun, sedangkan orang dewasa bisa mengalami sekitar 2-4 kali. Anda juga dapat mengidap pilek kapan saja, tetapi biasanya virus pilek akan mewabah selama musim hujan. Umumnya, gejala pilek muncul secara bertahap.
Gejala umum pilek biasanya adalah:
1. Pilek atau hidung tersumbat dengan lendir
2. Bersin
3. Batuk
4. Sakit tenggorokan
Namun, orang juga mungkin mengalami demam ringan (terutama anak-anak), kelelahan, sakit telinga, dan sakit kepala.
b. Flu
Hanya tiga virus yang bertanggung jawab atas flu. Tiga virus ini mampu mengalami perubahan genetik sehingga bisa menciptakan gugusan virus baru. Setelah mengalami flu satu tahun sekali, bukan berarti Anda akan kebal terhadap virus tersebut pada tahun berikutnya karena strain virus baru dapat beredar.
Flu bisa menyebabkan penyakit parah, terutama pada anak-anak, lansia, dan orang dengan sistem imunitas yang rendah. Gejala flu biasanya berkembang jauh lebih cepat daripada pilek dan dapat lebih parah. Flu memang akan membaik setelah seminggu, tetapi dapat membuat si penderita masih merasa lemah dan lelah.
Gejala umum flu yakni:
1. Demam mendadak, suhu tubuh melebihi 38 derajat celsius
2. Batuk kering mendadak
3. Sakit kepala
4. Kelelahan
5. Kedinginan
6. Nyeri pada otot dan sendi
7. Sakit tenggorokan
8. Hidung berlendir
9. Bersin
10. Kehilangan nafsu makan
11. Kesulitan tidur
Pilek dan flu biasanya dapat diobati di rumah hanya dengan istirahat, minum banyak cairan, dan meminum obat penghilang rasa sakit seperti parasetamol.
Archives
-
▼
2012
(292)
-
▼
Juni
(143)
-
▼
Jun 16
(23)
- Perbedaan Otak Pria dan Wanita
- Perbedaan Mentega, Margarine dan Butter
- Perbedaan Layar LCD dan LED
- Perbedaan Crocs Asli dan Palsu
- Jangan Nyalakan Lampu Ketika Tidur, Bahaya!
- Perbedaan Flu dan Pilek
- Surabaya Menuju Kota "Cyber"
- Cukup Dua Kebiasaan Mudah Ini Agar Badan Tetap Sehat
- Trik Agar Kaki Kuat Berjalan Jauh
- 8 Kebiasaan Sehat yang Bisa Menghemat Uang
- Berakhir Pekan dengan Pijat Refleksi Kaki Bikin Ta...
- Ini yang Bikin Orang Gemuk Gampang Ngorok
- Ceko ke Perempatfinal Seraya Bikin Rekor Baru
- Tundukkan Rusia, Yunani Runner Up Grup A
- Menakjubkan! Pria AS Meniti Seutas Tali Seberangi ...
- 10 Pulau Paling Padat Di Dunia
- 10 Strategi Mencuri Hati Ibu Mertua
- Foto Berwarna Langka Bung Karno
- Belalang Sembah Betina Memakan Partnernya Selama M...
- Air Lebih Mudah Mendidih di Tempat yang Lebih Tinggi
- 5 Minuman Sehat Pengganti Air Putih
- 3 Fitur iOS 6 yang Tidak Berguna di Indonesia
- Tips Jaga Kondisi Saat Begadang EURO
-
▼
Jun 16
(23)
-
▼
Juni
(143)