Sabtu, 06 Agustus 2011

Snake Massage Spa, Pijat Ular super Ekstrim

Menikmati perawatan pijatan memang terasa sangat nikmat, karena pijatan bisa membuat kita merasa sangat rileks dan tubuh kitapun terasa sangat nyaman. Tapi coba bayangkan jika yang memijat kita bukanlah Tukang pijat atau terapist spa, melainkan ular. Hi, tentunya pasti sangat mengerikan. Namun justru itulah yang ditawarkan oleh sebuah pusat perawatan tubuh di Israel, Snake Massage Spa alias pijat ular.





Untuk bisa menikmati layanan pijat ular ini, anda harus membayar sebesar $80 atau sekitar 670 ribu rupiah. Pijat Ular ini dipercaya bisa membuat tubuh anda merasa nyaman dan segar, selain itu, juga bisa mengendorkan otot-otot yang tegang karena banyaknya aktifitas.










Ular-ular yang digunakan dalam perawatan pijat ini adalah ular-ular yang tak berbisa, seperti Ular Piton, Ular King Florida, Ular Susu, dan Ular Tanduk, Jadi jangan takut untuk terkena bisanya. Ukuran ular juga disesuaikan dengan jenis pijatan, untuk pijatan kaki dan tangan, menggunakan ular yang kecil, sedangkan untuk pemijatan di bagian tubuh menggunakan ular yang agak besar.

Sumber: http://sekedar-tahu.blogspot.com

Parkir di Jalur Sepeda, Mercedes S-Class dilindas tank





Parkir sembarangan di jalur khusus sepeda bersiap-siaplah kendaraan anda hancur oleh tank. Inilah yang terjadi di ibukota Lithuania, Vilnius, Walikota setempat, Arturas Zuokas menggunakan kendaraan lapis baja untuk menindak tegas seorang pengendara mobil yang parkir sembarangan dibahu jalan, yang belakangan diketahui merupakan jalur sepeda. Tak tanggung-tangung mobil yang dilindas adalah Mercedes S-Class.


Berlebihan? Mungkin iya, namun kejadian ini bertujuan untuk menyadarkan kepada setiap pengguna jalan raya untuk selalu taat dan mematuhi aturan lalu lintas, termasuk dalam urusan parkir kendaraan.


Sedangkan di Negeri kita penyerobotan lahan untuk pejalan kaki (trotoar) dan jalur khusus sepeda banyak hilang, dialih fungsikan dan bahkan “dirampas paksa” oleh kepentingan pengguna jalan lain. Dan tindakan yang dilakukanpun terkesan setengah hati.



pemilik mobil hanya bisa bengong melihat mobilnya ringsek digilas tank oleh Wali Kotanya sendiri


aksi saat Arturas Zuokas Walikota ibukota Lithuania, Vilnius, menggilas Mercy dengan tank




sumber : kaskus.us

Archives

Facebook