Minggu, 31 Juli 2011
Game Terbaik Sepanjang Masa
1. Mario Bros
Siapa yang tidak tahu game ini? game 2D pada mesin Nintendo ini sangat populer pada masa kejayaan Nintendo.
2. The Sims
game yang mirip sekali dengan kehidupan kita sehari hari ini, sangat populer. Mulai dari aktivitasnya, kebutuhannya dll sama dengan kita.
3. PES
anda pasti tahu game ini bukan? ya game sepak bola ini sangat terkenal, game ini mengandalkan teknik dan kerjasama team. Dan game ini memiliki gambar yang bagus.
4. Final Fantasy
Jika kita membicarakan seri yang paling banyak dieksploitasi Square Enix di franchise Final Fantasy, kita pasti akan tertuju kepada satu nama, Final Fantasy VII. Ketika lahir di masa Playstation generasi pertama dulu, game ini memang menyediakan cukup banyak “lubang” untuk dieksploitasi. Apalagi kesuksesan luar biasa yang dicapai juga menandakan banyaknya fans yang begitu mencintai seri ini. Square Enix kemudian membalutnya dalam kompleksitas timeline yang berseri. Ada prekuel dan sekuel yang melengkapi sebuah dunia FInal Fantasy.
5. Call of Duty
Call of Duty merupakan game first-person shooter di era perang dunia kedua. Muncul pertama kali pada 2003 dan terus meluas ke global. Kini game ini semakin populer bahkan di Indonesia. Tak cuma di PC, game itu juga laris di koridor konsol. Kabarnya, Activision saat ini sedang mempersiapkan Call of Duty: Modern Warfare 3, versi kedelapan Call of Duty, yang dirilis pada 2011.
6. Resident Evil
Sebagai salah satu pencetus utama genre survival-horror ke industri game, popularitas Resident Evil memang tidak dapat lagi dibantah. Walaupun banyak yang mengeluh bahwa seri game ini mengalami kemunduran dari seri cerita hingga sistem permainan di seri kelimanya, Resident Evil sebenarnya dibangun dengan plot yang cukup solid di awal kehadirannya. Kesinambungan cerita Biohazard 0, Resident Evil 1 – 3 cukup menjelaskan latar belakang dan efek katastropik yang dihadirkan oleh Umbrella Corp. terhadap umat manusia. Sayangnya, seri keempat dan kelimanya membawa “plot” yang agak menyimpang.
7. Need for Speed
Jika kita bicara tentang game balapan mobil, pasti kita membicarakan tentang Need for Speed. Game yang menceritakan tentang balapan liar ini sangat seru, mulai dari meng-upgrade mobil sampai dikejar kejar polisi
8. World of Warcraft
Sulit dipungkiri jika Warcraft memang game terbaik di kategori Massive Multiplayer Online Role-Playing Game (MMORPG). Sejak diluncurkan pada 1994, Warcraft terus merangkak populer ke seluruh dunia.
Di dalamnya, gamer disuguhkan sebagai peran yang bisa dieksplorasi, diajak bertualang, dan mencari sumber daya yang bisa digunakan untuk bertahan hidup sekaligus berperang. Ribuan orang dapat bermain di game ini. Mereka dapat berinteraksi langsung di satu dunia. Masing-masing gamer dapat memilih untuk beraliansi dengan siapa dan bermusuhan dengan siapa.
9. Tekken
Game bergenre fighting ini berhasil menyingkirkan Street Figter yang notabenenya adalah pencetus game Fighting. Gambar, tokoh, dan ceritanya berhasik membuat Steetfighter bertekuk lutut. Game ini memiliki berbagai jenis beladiri mulai taekwondo, hingga kungfu.
10. Grand Theft Auto
Game yang bergenre Action ini, cukup seru dimainkan, dimulai dari mencuri, hingga membunuh. Sekarang game ini sudah ada pada konsol PS 3.